BACALAH DENGAN SAKSAMA SEBELUM MENGUNDUH PERANGKAT LUNAK SKYPE ATAU MENGGUNAKAN PRODUK ATAU SITUS WEB SKYPE

Poin Utama

Penting bagi Anda untuk membaca seluruh dokumen ini dan memahaminya. Namun, ada beberapa poin utama yang perlu kami tekankan:

TIDAK ADA AKSES UNTUK LAYANAN DARURAT: Perangkat Lunak ini bukan merupakan pengganti ponsel atau telepon rumah Anda. Terutama, terlepas dari kondisi tertentu yang ditetapkan dalam ayat 5.6 dari Syarat ini (hanya berlaku bagi Perangkat Lunak Komunikasi Internet Skype), Perangkat Lunak ini tidak mengizinkan Anda melakukan panggilan darurat ke layanan darurat. Anda harus mengatur komunikasi alternatif untuk memastikan bahwa Anda dapat melakukan panggilan darurat bila dibutuhkan.

PERIKSA BATASAN PENGGUNAAN: Di beberapa wilayah, terdapat batasan penggunaan Perangkat Lunak ini. Merupakan tanggung jawab Anda untuk memastikan bahwa Anda diizinkan secara hukum untuk menggunakan Perangkat Lunak di mana Anda berada.

TIDAK ADA KEPEMILIKAN NOMOR: Jika Skype mengalokasikan Nomor Skype atau Nomor Skype To Go kepada Anda, Anda tidak memiliki nomor tersebut atau memiliki hak untuk menyimpan nomor tersebut selamanya. Skype mungkin sesekali perlu mengubah atau menarik nomor yang dialokasikan kepada Anda. Anda tidak akan memindahtangankan atau mencoba memindahtangankan Nomor Skype atau Nomor Skype To Go Anda kepada orang lain. Anda harus memastikan Anda memenuhi setiap persyaratan alokasi yang ditampilkan saat membeli Nomor Skype, karena kegagalan memenuhinya dapat menyebabkan nomor ditarik. Lihat juga ayat 19.1.

KREDIT SKYPE MENJADI TIDAK AKTIF SETELAH 180 HARI:Jika Anda membeli Kredit Skype, perlu diketahui bahwa kredit ini akan menjadi tidak aktif setelah 180 hari tidak diaktifkan. Silakan lihat juga ayat 9.2 dan 21.7.

1. PERJANJIAN ANDA DENGAN SKYPE

1.1 Aplikasi perangkat lunak komunikasi internet Skype (“Perangkat Lunak Komunikasi Internet”), aplikasi perangkat lunak bermerek “Skype” (bersama-sama disebut “Perangkat Lunak Skype”), aplikasi perangkat lunak bermerek “Qik” (“Perangkat Lunak Qik”) dan dokumentasi terkait (baik bentuk cetak atau elektronik) termasuk setiap peningkatan, perubahan, penyempurnaan, perbaikan, pembaruan, peningkatan versi, dan versi mendatang disebut (“Pembaruan”) dan tersedia secara gratis atau berbayar, (secara kolektif disebut “Perangkat Lunak”) adalah dilisensikan (tidak dijual) kepada Anda oleh Skype Software Sàrl kecuali Anda menggunakan versi Perangkat Lunak yang disertakan pada Windows 8.1 atau yang lebih baru. Jika Anda menggunakan versi Perangkat Lunak yang disertakan dengan Windows 8.1 atau yang lebih baru, Perangkat Lunak dilisensikan kepada Anda di bawah Syarat Lisensi Perangkat Lunak Microsoft untuk versi Windows yang Anda gunakan. Syarat ini (selain lisensi perangkat lunak di Bagian 4.1) akan tetap berlaku pada penggunaan Perangkat Lunak dan Produk.

1.2 Fitur dan produk yang tersedia secara gratis melalui Perangkat Lunak ini (tidak termasuk produk atau fitur yang hanya tersedia secara gratis pada masa percobaan) (“Produk Gratis”) disediakan oleh Skype Software S.àr.l. untuk Anda.

1.3 Setiap produk atau fitur tambahan Perangkat Lunak Skype atau produk bermerek “Skype” lainnya, yang Anda bayar (termasuk produk atau fitur yang hanya tersedia secara gratis pada masa percobaan) (“Produk Berbayar”) disediakan untuk Anda oleh Skype Communications S.àr.l.

1.4 “Situs Web Skype” berarti www.skype.com (dioperasikan oleh Skype Communications S.à r.l.) dan situs web lain yang disahkan Skype yang bertautan dengan Syarat ini.

1.5 “Skype’’ berarti Skype Communication S.à r.l., 23 – 29 Rives de Clausen, L-2165 Luxembourg bergantung pada konteksnya; “Produk” secara kolektif berarti Produk Gratis dan Produk Berbayar;
“Anda” atau “milik Anda” berarti Anda, pemegang terdaftar dari Akun Pengguna (seperti yang dijelaskan di dalam ayat 6.1) dan pemegang lisensi berdasarkan Syarat ini.

1.6 Perjanjian Anda dengan Skype terdiri dari syarat dan ketentuan yang ditetapkan di dalam dokumen ini, bersama dengan setiap kebijakan penggunaan wajar yang dijelaskan di dalam dokumen ini dan Syarat Tambahan yang dimaksud dalam ayat 14 (secara kolektif disebut “Syarat”). Jika terdapat ketidakkonsistenan antara kebijakan penggunaan wajar atau tiap Syarat Tambahan dan dokumen ini, maka dokumen ini harus didahulukan.

2. PENERIMAAN SYARAT

2.1 Untuk mengunduh dan/atau menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype, Anda harus terlebih dahulu menyetujui Syarat ini. Anda menerima Syarat ini (a) saat Anda mengklik untuk menerima atau menyetujui Syarat tersebut; atau (b) saat Anda mengunduh dan/atau menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype. Sebaiknya Anda mencetak salinan Syarat ini untuk data Anda. Anda juga dapat mengunduh salinan Syarat yang berlaku untuk pembelian dari halaman akun Anda di www.skype.com. Syarat ini tetap berlaku dari tanggal penerimaan hingga Anda atau Skype mengakhirinya, sesuai dengan ayat 11.

2.2 Anda tidak bisa menerima Syarat ini jika: Anda tidak berhak menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype di negara tempat Anda menetap atau tinggal, atau (b) jika usia Anda belum memenuhi syarat untuk mengadakan perjanjian mengikat dengan Skype.

2.3 Di beberapa negara Produk ini dapat disediakan oleh mitra lokal Skype kami. Jika demikian, mitra lokal tersebut dapat meminta Anda untuk menerima persyaratan layanannya (“persyaratan lokal”). Jika terdapat ketidakkonsistenan antara persyaratan lokal tersebut dengan Syarat ini, maka persyaratan lokal akan berlaku atas ketidakkonsistenan tersebut.

3. PERUBAHAN SYARAT

3.1 Skype dapat mengubah Syarat dari waktu ke waktu. Skype akan memublikasikan perubahan di www.skype.com/go/tou. Perubahan pada kebijakan penggunaan wajar dan/atau Syarat Tambahan akan dikirim ke Situs Web Skype yang berlaku. Perubahan akan berlaku setelah dipublikasikan. Tinjau Syarat ini secara teratur. Anda memahami dan menyetujui bahwa penerimaan tegas Anda terhadap Syarat ini atau penggunaan Anda atas Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype setelah tanggal publikasi mendasari perjanjian Anda pada Syarat yang terbaru. Jika Anda tidak menyetujui Syarat yang diubah ini, Anda dapat mengakhiri hubungan Anda dengan Skype sesuai dengan ayat 11 di bawah.

4. LISENSI

4.1 Lisensi. Tergantung pada kepatuhan Anda terhadap Syarat ini, Anda diberikan lisensi terbatas, tidak eksklusif, tidak dapat disublisensikan, tidak dapat dialihkan, dan bebas biaya untuk mengunduh dan menginstal Perangkat Lunak di komputer pribadi, ponsel, atau perangkat lainnya; dan menggunakan Perangkat Lunak secara pribadi melalui akun pengguna Skype individu, sebagai individu dan bukan sebagai entitas bisnis (“Akun Pengguna”). Untuk menghindari keraguan, (a) administrator TI yang bekerja atas nama perusahaan dapat mengunduh dan menginstal Perangkat Lunak Skype ke komputer pribadi atau perangkat lain yang digunakan oleh personel perusahaan tersebut; dan (b) Anda diizinkan menggunakan Perangkat Lunak di universitas atau lembaga pendidikan lain, atau di tempat kerja. Skype memiliki semua hak yang tidak dinyatakan secara tertulis kepada Anda menurut Syarat ini.

4.2 Pembatasan. Anda tidak boleh dan Anda setuju untuk tidak:

(a) mensublisensikan, menjual, mengalihkan, menyewakan, mengekspor, mengimpor, menyalurkan, atau memindahtangankan, atau sebaliknya memberikan hak kepada pihak ketiga di Perangkat Lunak ini;

(b) menjalankan, menyebabkan, mengizinkan, atau mengesahkan perubahan, pembuatan karya atau peningkatan turunan, penerjemahan, rekayasa ulang, pemisahan, pembongkaran, dekripsi, peniruan, peretasan, penemuan, atau percobaan penemuan kode sumber atau protokol dari Perangkat Lunak atau tiap bagian atau fitur daripadanya (kecuali diizinkan oleh undang-undang);

(c) menghapus, mengaburkan, atau mengubah setiap pemberitahuan hak cipta atau pemberitahuan kepemilikan lainnya yang terdapat di dalam Perangkat Lunak;

(d) menggunakan Perangkat Lunak atau mengakibatkan digunakannya Perangkat Lunak (atau setiap bagian darinya) dalam atau untuk menyediakan produk atau layanan komersial kepada pihak ketiga. Hal tersebut di atas tidak akan menghalangi Anda menggunakan Perangkat Lunak untuk komunikasi bisnis Anda sendiri, sesuai dengan ayat 4.1 di atas;

(e) menggunakan Perangkat Lunak selain melalui Akun Pengguna Anda, selain untuk pengunduhan dan penginstalan.

4.3 Teknologi Lainnya. Jika Anda menggunakan Perangkat Lunak yang dimuat sebelumnya, disematkan, digabungkan, didistribusikan, atau digunakan dengan, atau diunduh ke produk, perangkat keras, aplikasi perangkat lunak, program, atau perangkat lainnya (“Teknologi Lainnya”), Anda menyetujui dan menyatakan bahwa: (a) Anda mungkin diminta untuk (i) memasuki perjanjian lisensi terpisah dengan; dan/atau (ii) membeli langganan dari; dan/atau (iii) membayar biaya, ke pemilik atau pemberi lisensi pihak ketiga yang relevan atas penggunaan Teknologi Lainnya tersebut; (b) beberapa Produk dan/atau fungsionalitas mungkin tidak dapat diakses melalui Teknologi Lainnya tersebut dan (c) Skype tidak menjamin bahwa Perangkat Lunak akan selalu tersedia pada atau berhubungan dengan Teknologi Lainnya tersebut. Selain itu, Perangkat Lunak kami dapat memuat fitur yang memungkinkan Anda mengirim informasi, atau menempatkan diri sendiri pada peta menggunakan layanan pemetaan. Dengan menggunakan fitur-fitur tersebut, Anda setuju dengan syarat yang berlaku pada layanan pemetaan, yang dapat mencakup, bila sesuai, Syarat Penggunaan Pemetaan Bing untuk Pengguna Akhir tersedia di dan Pemetaan Google tersedia di http://www.microsoft.com/maps/assets/docsand the Google Maps available at http://www.google.com/intl/en_ALL/help.

4.4 Pemberitahuan Pihak Ketiga. Perangkat Lunak dan Situs Web Skype dapat menyertakan kode pihak ketiga yang lisensinya diberikan Skype, bukan pihak ketiga, kepada Anda menurut perjanjian ini. Pemberitahuan, jika ada, untuk kode pihak ketiga, disertakan hanya untuk informasi Anda. Lisensi skrip pihak ketiga, yang berhubungan dengan, yang disebut atau dirujuk dari Perangkat Lunak, lisensinya diberikan kepada Anda oleh pihak ketiga yang memiliki kode tersebut, bukan oleh Skype.

5. PENGGUNAAN PERANGKAT LUNAK DAN PRODUK DAN SITUS WEB SKYPE

5.1 Peralatan: Agar dapat menggunakan Perangkat Lunak dan Produknya, Anda akan memerlukan koneksi Internet broadband. Anda bertanggung jawab untuk menyediakan semua peralatan yang diperlukan untuk mengakses Internet atau mengaktifkan komunikasi, seperti headset, mikrofon, dan kamera web. Terhubung ke Internet melalui jaringan korporat atau privat lainnya yang menyembunyikan lokasi Anda, mungkin akan dikenakan biaya berbeda dari apa yang ditampilkan di lokasi Anda sebenarnya.

5.2 Penggunaan Peralatan Anda: Penggunaan Peralatan Anda.Perangkat Lunak Komunikasi Internet dapat menggunakan kemampuan memproses, memori dan bandwith komputer (atau perangkat lainnya yang dapat digunakan) yang Anda gunakan, untuk tujuan terbatas dalam memfasilitasi komunikasi tersebut dan membuat koneksi antarpengguna Perangkat Lunak Komunikasi Internet. Jika penggunaan Perangkat Lunak Komunikasi Skype bergantung pada penggunaan prosesor dan bandwidth yang dimiliki dan dikendalikan oleh pihak ketiga, Anda menyatakan dan menyetujui bahwa lisensi Anda untuk menggunakan Perangkat Lunak Komunikasi Internet mengharuskan Anda memperoleh persetujuan dari pihak ketiga yang relevan untuk penggunaan tersebut. Anda menyatakan dan menjamin bahwa dengan menerima Syarat ini, Anda telah memperoleh persetujuan tersebut.

5.3 Pembaruan Perangkat Lunak: Skype dapat memeriksa versi Perangkat Lunak Skype Anda secara otomatis. Kami dapat juga secara otomatis mengunduh perubahan konfigurasi dan memperbarui Perangkat Lunak dari waktu ke waktu. Anda mungkin akan diminta untuk memperbarui Perangkat Lunak agar dapat terus menggunakan Skype. Anda setuju untuk menerima pembaruan tersebut dengan tunduk kepada Syarat ini, kecuali jika syarat lain menyertai pembaruan tersebut. Jika Anda tidak setuju, silakan hentikan penggunaan dan hapus instalasi Perangkat Lunak. Skype tidak berkewajiban untuk menyediakan pembaruan apa pun dan tidak menjamin bahwa kami akan terus mendukung versi sistem operasi atau perangkat di mana Anda memiliki lisensi atas Perangkat Lunak atau bahwa Perangkat Lunak yang diperbarui akan kompatibel untuk digunakan dengan pengguna akhir yang menjalankan versi Perangkat Lunak yang lebih lama. Microsoft Corporation atau afiliasi dan anak perusahaannya juga dapat mengunduh pembaruan secara otomatis ke Perangkat Lunak Skype untuk Windows, jika Anda telah memilih untuk menerima Pembaruan Microsoft. Pembaruan mungkin diperlukan untuk menjaga kompatibilitas perangkat lunak, menyediakan pembaruan keamanan atau perbaikan bug, atau menawarkan fitur, fungsionalitas, atau versi baru.

5.4 Penangguhan, perbaikan teknis, dan pemeliharaan: Skype sesekali perlu melakukan pemeliharaan atau peningkatan versi Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype, atau infrastruktur utama sehingga Anda dapat menggunakan Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype. Hal ini mungkin mengharuskan Skype untuk sementara waktu menangguhkan atau membatasi penggunaan beberapa atau semua Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype hingga pemeliharaan dan/atau peningkatan versi ini dapat diselesaikan. Sedapat mungkin dan kecuali intervensi sangat diperlukan, Skype akan memublikasikan waktu dan tanggal penangguhan atau pembatasan tersebut pada Situs Web Skype sebelumnya. Anda tidak berhak meminta ganti rugi atas penangguhan atau batasan penggunaan setiap Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype tersebut.

5.5 Tidak Ada Akses ke Layanan Darurat: Baik Produk maupun Perangkat Lunak ini tidak dimaksudkan untuk mendukung atau menangani panggilan darurat ke setiap jenis rumah sakit, badan penegakan hukum, unit perawatan medis, atau setiap jenis layanan lainnya yang menghubungkan pengguna ke petugas layanan darurat atau pusat layanan panggilan darurat terdekat (“Layanan Darurat”). Terdapat perbedaan penting antara layanan telepon biasa dengan Produk ini. Anda menyatakan dan menyetujui bahwa: (i) Skype tidak diwajibkan untuk menawarkan akses ke Layanan Darurat menurut aturan lokal dan/atau nasional, peraturan, atau hukum yang berlaku; (ii) Anda bertanggung jawab untuk membeli, terpisah dari Produk ini, layanan nirkabel (ponsel) biasa atau layanan telepon rumah yang menawarkan akses ke Layanan Darurat, dan (iii) Perangkat Lunak dan Produk ini bukan pengganti layanan telepon utama Anda. Ketahui lebih lanjut tentang memanggil nomor 112, nomor darurat khusus untuk Uni Eropa di www.skype.com/go/emergency.

5.6 Panggilan Darurat Terbatas (Hanya untuk Perangkat Lunak Komunikasi Internet)

5.6.1 Di sejumlah negara tertentu, dan hanya untuk versi dan platform Perangkat Lunak Komunikasi Internet yang ditentukan, Skype akan berusaha menyediakan panggilan darurat terbatas sebagai fitur mandiri tetapi tidak dapat berkomitmen dalam hal ini. Lihat daftar lengkap negara (“Negara yang Didukung”) dan versi perangkat lunak dan platform lainnya (“Versi yang Didukung”) yang memungkinkan panggilan darurat terbatas Skype. Panggilan darurat Skype tidak tersedia untuk negara, versi, atau platform lainnya. Anda harus tetap menyediakan layanan nirkabel (ponsel) biasa atau telepon rumah untuk panggilan ke Layanan Darurat dan menggunakan panggilan darurat terbatas Skype hanya sebagai usaha terakhir. Terutama, perlu juga diketahui bahwa:

(i) pemadaman listrik, kerusakan baterai, atau gangguan koneksi internet dapat mengakibatkan kegagalan panggilan Skype, termasuk panggilan ke Layanan Darurat. Selain itu, setiap pembatasan kualitas yang ditetapkan di dalam ayat 5.9 di bawah, sebaliknya dapat memengaruhi keberhasilan koneksi panggilan.

(ii) jika tersedia, panggilan darurat yang dilakukan menggunakan Perangkat Lunak Komunikasi Internet di negara yang didukung mungkin tidak akan menerima prioritas jaringan yang sama seperti panggilan yang dilakukan menggunakan layanan nirkabel (ponsel) biasa atau telepon rumah.

(iii) jika panggilan darurat tersambung, Anda harus memberi tahu posisi Anda kepada operator Layanan Darurat yang berbicara dengan Anda sehingga pengaturan darurat yang tepat dapat menanggapi panggilan darurat ini dan mengetahui di mana dapat menemukan Anda. Jika Anda tidak memberikan informasi ini saat diminta, Anda menyatakan bahwa panggilan darurat tidak dapat diselesaikan dan Anda tidak akan mendapatkan akses ke Layanan Darurat yang Anda butuhkan menggunakan Perangkat Lunak Komunikasi Internet. Skype tidak akan bertanggung jawab atas gagalnya panggilan darurat Anda dalam situasi tersebut.

(iv) selain untuk Negara dan Versi yang Didukung, Skype tidak menyediakan panggilan darurat terbatas di negara mana pun untuk atau bersama dengan setiap Produk atau penggunaan tiap platform, perangkat, layanan, atau sistem operasi (termasuk setiap produk, platform, perangkat, layanan, atau sistem operasi yang dikembangkan oleh pihak ketiga menggunakan API Skype, setiap kit pengembangan perangkat lunak Skype atau sebaliknya).

5.6.2 Di Negara yang Didukung, Anda harus mengonfigurasikan fungsionalitas panggilan darurat terbatas dengan mengatur lokasi default Anda untuk panggilan darurat pada halaman Pengaturan Panggilan di Perangkat Lunak Komunikasi Internet desktop Anda (jika Anda menggunakan versi 4.1 untuk Windows (atau lebih baru) atau versi 2.8 untuk Mac OS X (atau lebih baru)). Anda berkewajiban untuk memastikan bahwa informasi lokasi ini benar dan tetap diperbarui jika alamat fisik Anda berubah. Skype tidak mendukung panggilan darurat di sebagian besar negara di seluruh dunia. Jika panggilan darurat terbatas didukung, Skype tidak akan mengenakan biaya atas panggilan darurat yang Anda lakukan dan Anda tidak perlu memiliki saldo Kredit Skype. Namun, jika negara Anda tidak didukung untuk panggilan darurat terbatas, sebaiknya Anda tidak mencoba untuk, dan menyetujui untuk tidak, melakukan panggilan darurat menggunakan Perangkat Lunak Komunikasi Internet Anda. Jika, dengan izin Anda, pengguna lain menggunakan Akun Pengguna Anda, Anda berkewajiban untuk memberitahukan pengguna tersebut mengenai situasi terbatas di mana panggilan darurat terbatas tersedia.

5.7 Konten Komunikasi: Skype bukan sumber dari, tidak memverifikasi atau mendukung, dan tidak bertanggung jawab atas, konten komunikasi yang dibuat menggunakan Perangkat Lunak, termasuk tetapi tidak terbatas pada media yang dibagikan melalui fitur komunikasi kami. Dengan menggunakan Perangkat Lunak, Anda memberi Skype lisensi properti intelektual untuk menggunakan konten komunikasi dalam menyediakan Produk, misalnya untuk menyampaikan komunikasi ke penerima yang dimaksudkan.

Skype berhak meninjau konten yang dikirim pada atau melalui Perangkat Lunak, Produk, dan Situs Web Skype untuk tujuan memberlakukan Syarat ini. Skype, atas kebijakannya semata, dapat memblokir atau mencegah pengiriman pesan instan, SMS, video, media, atau komunikasi lain ke atau dari Perangkat Lunak, Produk, dan Situs Web Skype sebagai bagian dari upaya kami melindungi Perangkat Lunak, Produk, Situs Web Skype atau pelanggan kami, atau untuk memberlakukan Syarat ini. Aturan berikut ini berlaku atas penggunaan dan konten Anda saat menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan Situs Web Skype:

(a) Jangan menggunakan Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype untuk melakukan sesuatu yang ilegal. Anda bertanggung jawab atas tindakan dan konsekuensi tindakan Anda.

(b) Jangan mengirim spam atau menggunakan akun Anda untuk membantu orang mengirim spam. Spam adalah email massal, panggilan, pesan instan, komunikasi lain yang tidak diinginkan, dan permintaan kontak massal.

(c) Jangan mengunggah, mengunduh, atau berbagi gambar yang tidak pantas (mis. ketelanjangan, aktivitas seksual antara manusia dan binatang, pornografi).

(d) Jangan mengunggah atau berbagi gambar atau terlibat dalam aktivitas yang mengeksploitasi atau membahayakan anak.

(e) Jangan melibatkan diri dalam aktivitas yang salah atau menyesatkan (mis. berupaya meminta uang dengan kedok palsu atau berkedok sebagai orang lain).

(f) Jangan melibatkan diri dalam aktivitas yang membahayakan Perangkat Lunak, Produk, Situs Web Skype atau penggunanya (mis. virus, memata-matai, terlibat dalam pidato kebencian, menganjurkan kekerasan terhadap orang lain).

(g) Jangan melanggar hak hukum orang lain (mis. berbagi musik, foto, dan konten lain yang berhak cipta tanpa izin).

(h) Jangan melibatkan diri dalam aktivitas yang melanggar privasi orang lain.

(i) Jangan menggagalkan, menonaktifkan, atau mengganggu fitur Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype yang terkait dengan keamanan atau fitur yang mencegah atau membatasi penggunaan setiap konten yang ada di dalamnya.

Kami dapat meminta Anda menghapus konten jika melanggar Syarat ini atau hukum. Kegagalan mematuhi dapat mengakibatkan hilangnya akses ke, atau pembatalan, Akun Pengguna Anda. Selain itu, Skype dapat menghapus konten Anda tanpa bertanya terlebih dulu jika kami memutuskan bahwa konten tersebut bertentangan dengan Syarat ini atau hukum atau jika kami menerima pemberitahuan pelanggaran hak kekayaan intelektual dari pihak ketiga.

5.8 Pemberitahuan dan Pencatatan: Jika Skype menerima setiap pemberitahuan bahwa setiap materi yang Anda kirim, unggah, edit, berikan, bagi, dan/atau publikasikan di Situs Web Skype atau melalui Perangkat Lunak (tidak termasuk komunikasi pribadi Anda) (“Kiriman Pengguna”) tidak pantas, melanggar hak pihak ketiga mana pun, atau jika Skype ingin menghapus Kiriman Pengguna Anda demi alasan apa pun, Skype berhak segera menghapus secara otomatis Kiriman Pengguna demi alasan apa pun atau dalam rentang waktu lain sebagaimana yang dapat ditetapkan dari waktu ke waktu oleh Skype atas kebijaksanaannya sendiri. Kiriman Pengguna akan dicatat tanpa pengakuan apa pun mengenai tanggung jawab dan tanpa pengurangan hak, perbaikan, atau pembelaan, yang semuanya disediakan dengan jelas. Anda menyatakan dan menyetujui bahwa Skype tidak berkewajiban untuk mengembalikan Kiriman Pengguna tersebut kapan pun. Jika Kiriman Pengguna melanggar, atau jika Anda yakin bahwa Kiriman Pengguna melanggar setiap hak Anda (termasuk hak kekayaan intelektual) atau melanggar hukum, segera hubungi kami dan ikuti prosedur pemberitahuan kami. Klik di sini untuk melihat Prosedur Pemberitahuan dan Pencatatan. Skype berhak meminta verifikasi identitas Anda dan mencari informasi lebih lanjut untuk memverifikasi keluhan Anda. Anda setuju bahwa Anda bertanggung jawab sepenuhnya atas konsekuensi yang diakibatkan karena keluhan Anda (termasuk tetapi tidak terbatas pada penghapusan atau pemblokiran Kiriman Pengguna ini) dan Anda menyatakan dan menyetuju bahwa setiap keluhan dapat digunakan dalam persidangan. Setiap informasi palsu, menyesatkan, atau tidak akurat yang Anda berikan dapat mengakibatkan tanggung jawab perdata dan pidana.

5.9 Kualitas: Skype tidak dapat menjamin bahwa Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype akan selalu berfungsi tanpa gangguan, penundaan, atau galat. Sejumlah faktor dapat berdampak pada kualitas komunikasi dan penggunaan Perangkat Lunak, Produk (bergantung pada Produk yang digunakan), atau Situs Web Skype, dan dapat mengakibatkan kegagalan dalam komunikasi Anda termasuk tetapi tidak terbatas pada: jaringan lokal Anda, firewall, penyedia layanan internet Anda, internet umum, jaringan telepon tetap, dan suplai daya Anda. Skype tidak bertanggung jawab atas setiap gangguan atau penundaan yang disebabkan oleh setiap gangguan atau kekurangan dalam setiap item ini atau item lainnya yang tidak dapat kami kontrol.

5.10 Perubahan Produk: Skype terus meningkatkan Perangkat Lunak dan Produknya serta mungkin mengubahnya dari waktu ke waktu. Selain itu, ada beberapa alasan mengapa Skype dapat berhenti menyediakan Perangkat Lunak dan Produk (atau sebagian dari itu) termasuk (tidak terbatas pada) bahwa Skype tidak lagi memungkinkan untuk kami menyediakannya, kemajuan teknologi, umpan balik pelanggan yang menandakan bahwa perubahan diperlukan, masalah eksternal yang muncul sehingga membuatnya kurang bijaksana atau tidak berguna untuk dilanjutkan, atau alasan lainnya yang dikemukakan di ayat 11.2. Sebagai akibat dari perubahan tersebut, Anda mungkin perlu menggunakan versi Perangkat Lunak yang sudah ditingkatkan. Persyaratan teknis untuk penggunaan Produk dan Perangkat Lunak dan deskripsi fitur tersedia di Situs Web Skype. Jika Anda tidak menyetujui perubahan Perangkat Lunak dan Produk, Anda dapat mengakhiri hubungan dengan Skype sesuai dengan ayat 11. Anda perlu meningkatkan versi ke versi baru agar dapat memanfaatkan Produk tertentu. Selain itu, Anda menyatakan dan menyetujui bahwa Produk tertentu dapat dikenakan batasan penggunaan atau pembatasan geografis, yang dapat bervariasi dari waktu ke waktu. Periksa Situs Web Skype untuk detail mengenai batasan penggunaan terbaru yang berlaku untuk Produk yang sedang Anda gunakan.

5.11 Gagasan yang Tidak Diminta Skype tidak mempertimbangkan atau menerima usulan atau gagasan yang tidak diminta, termasuk tetapi tidak terbatas pada gagasan untuk produk baru, teknologi, promosi, nama produk, umpan balik produk, dan peningkatan produk (“Umpan Balik yang Tidak Diminta”). Jika Anda mengirim setiap Umpan Balik yang Tidak Diminta kepada Skype melalui Situs Web Skype atau sebaliknya, Anda menyatakan dan menyetujui bahwa Skype tidak akan bertanggung jawab atas kerahasiaan yang berhubungan dengan Umpan Balik yang Tidak Diminta ini.

5.12 Laporan Bagian tertentu dari Situs Web Skype atau Perangkat Lunak ini dapat meminta saran atau laporan masalah tertulis seperti menggunakan formulir kontak atau formulir laporan masalah kami (“Laporan”). Bacalah setiap persyaratan tertentu, yang mengatur Laporan tersebut, dengan saksama. Laporan akan dianggap sebagai milik Skype. Skype secara eksklusif memiliki semua hak yang kini dikenal atau yang ada selanjutnya pada Laporan di seluruh dunia selamanya dan berhak menggunakan Laporan untuk tujuan apa pun, komersial atau sebaliknya, tanpa kompensasi kepada penyedia Laporan. Setiap Laporan yang Anda kirim ke Skype tidak akan diperlakukan sebagai rahasia dan Skype tidak bertanggung jawab atas segala pengungkapan Laporan Anda.

5.13 Penautan Anda dapat menautkan ke Situs Web Skype dari situs web lain milik Anda, jika Anda melakukannya dengan cara yang wajar dan sah dan tidak merusak reputasi kami atau mengambil keuntungan dari itu. Anda dilarang membuat tautan dengan cara seperti menunjukkan bentuk asosiasi, persetujuan, atau dukungan apa pun oleh Skype jika tidak ada. Anda tidak boleh menjebak Situs ini di situs lain mana pun. Skype dapat mencabut izin untuk tertaut ke Situs Web Skype kapan pun atas kebijaksanaannya sendiri dan akan memberi tahu Anda mengenai hal ini.

6. KEWAJIBAN ANDA

6.1 Akun Pengguna. Sebelum pertama kali menggunakan Perangkat Lunak Skype, Anda akan diminta membuat Akun Pengguna dan memilih ID pengguna dan kata sandi. Sebaiknya Anda memilih kata sandi yang sulit ditebak dan terdiri dari huruf, angka, dan simbol. Anda hanya dapat menggunakan Perangkat Lunak ini melalui Akun Pengguna Anda. Anda bertanggung jawab sepenuhnya atas semua aktivitas yang dilakukan melalui Akun Pengguna Anda. Untuk menghindari penggunaan yang tidak sah, Anda harus merahasiakan kata sandi dan tidak boleh membaginya dengan pihak ketiga mana pun atau menggunakannya untuk mengakses situs web atau layanan pihak ketiga. Jika Anda menduga kata sandi Anda diketahui orang lain, Anda harus segera mengubahnya untuk melindungi keamanan Akun Pengguna Anda. Anda bertanggung jawab untuk memastikan bahwa Anda tidak merespons setiap permintaan yang tidak diminta untuk detail kartu kredit, kata sandi, atau data lainnya. Skype tidak bertanggung jawab atas kegagalan Anda untuk memenuhi kewajiban di dalam ayat 6.1.

6.2 Penggunaan yang Sah: Anda harus menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan Situs Web Skype sesuai dengan hukum di mana Anda berada. Di beberapa negara, terdapat batasan pengunduhan dan penggunaan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype. Anda bertanggung jawab untuk memastikan bahwa Anda diizinkan secara hukum untuk menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype di mana Anda berada.

6.3 Penggunaan yang Dilarang: Anda dilarang:

(a) menahan atau memonitor, merusak, atau mengubah setiap komunikasi yang tidak ditujukan kepada Anda;

(b) menggunakan setiap jenis spider, virus, worm, trojan-horse, bom waktu, atau kode atau instruksi lainnya yang dirancang untuk mengganggu, menghapus, merusak, meniru, atau membongkar Perangkat Lunak, Produk, Situs Web Skype, komunikasi, atau protokol;

(c) mengirim komunikasi yang tidak diminta (juga disebut sebagai “SPAM”, “SPIM”, atau “SPIT”) atau setiap komunikasi yang tidak diizinkan oleh hukum yang berlaku atau menggunakan Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype untuk mengelabui atau memanipulasi atau meniru atau salah menggambarkan afiliasi dengan pihak atau entitas lain;

(d) mengekspos materi yang menyinggung, berbahaya bagi anak di bawah umur, saru, atau sebaliknya yang tidak disukai dengan cara apa pun kepada pihak ketiga;

(e) menggunakan Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype untuk mengakibatkan atau berniat mengakibatkan keadaan memalukan atau menyusahkan, atau mengancam, melecehkan atau menyerang privasi, pihak ketiga; atau

(f) menggunakan (termasuk sebagai bagian dari ID Pengguna dan/atau gambar profil Anda) setiap materi atau konten yang merupakan hak milik pihak ketiga, kecuali Anda memiliki lisensi atau izin dari pemilik hak tersebut; atau

(g) mengumpulkan atau memungut setiap informasi yang dapat diidentifikasi secara pribadi, termasuk nama akun, dari Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype;

(h) memengaruhi atau mencoba memengaruhi ketersediaan Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype misalnya, dengan serangan penolakan layanan (DOS) atau serangan penolakan layanan terdistribusi (DDoS);

(i) menggunakan atau meluncurkan sistem otomatis apa pun, termasuk tetapi tidak terbatas pada, robot, spider, atau pembaca offline yang mengakses Perangkat Lunak, Produk, atau Situs Web Skype. Meskipun demikian, Anda setuju bahwa Skype mengizinkan operator mesin pencari publik untuk menggunakan spider untuk menyalin dari Situs Web Skype hanya untuk tujuan membuat indeks yang dapat dicari secara umum, tetapi bukan cache atau arsip materi tersebut. Skype berhak mencabut pengecualian ini setiap saat.

6.4 Kiriman Pengguna Tunjukkan sikap menghormati ketika berpartisipasi di dalam setiap fitur Situs Web atau Perangkat Lunak Skype seperti Forum, Blog, hosting video, berbagi, dan/atau memublikasikan, atau fungsi lainnya di Situs Web Skype atau Perangkat Lunak Skype yang memungkinkan Anda untuk mengirim, mengunggah, mengedit, menghosting, berbagi, dan/atau menerbitkan konten. Anda menyatakan dan menyetujui bahwa: (i) dengan menggunakan Situs Web dan/atau Perangkat Lunak Skype, Anda dapat terekspos ke konten yang menurut Anda menyinggung atau saru dan Anda melakukannya dengan risiko Anda sendiri; (ii) Anda bertanggung jawab sepenuhnya, dan Skype tidak bertanggung jawab kepada Anda atau pihak ketiga mana pun atas setiap Kiriman Pengguna yang Anda buat, serahkan, kirim, atau publikasikan di Situs Web Skype atau melalui Perangkat Lunak ini; (iii) Skype tidak menjamin setiap kerahasiaan yang berhubungan dengan Kiriman Pengguna, dipublikasikan atau tidak (iv) Skype tidak bertanggung jawab atas setiap Kiriman Pengguna yang dapat Anda akses melalui penggunaan Anda atas Situs Web atau Perangkat Lunak Skype dan semua Kiriman Pengguna merupakan tanggung jawab pihak yang membuat Kiriman Pengguna tersebut. Skype tidak mengesahkan setiap Kiriman Pengguna atau pendapat, rekomendasi, atau nasihat yang dinyatakan di dalamnya, dan menolak secara tegas setiap dan semua tanggung jawab yang berhubungan dengan Kiriman Pengguna.

Sehubungan dengan Kiriman Pengguna, Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda

(i) memiliki lisensi, hak, persetujuan, dan izin yang diperlukan untuk menggunakan dan mengesahkan Skype untuk menggunakan semua hak cipta, merek dagang, rahasia dagang, paten, dan kekayaan intelektual atau hak kepemilikan lainnya dalam dan ke setiap dan semua Kiriman Pengguna sesuai dengan Syarat ini; dan

(ii) Anda memiliki persetujuan, rilis, dan/atau izin tertulis dari masing-masing dan setiap individu yang dapat diidentifikasi pada Kiriman Pengguna untuk menggunakan nama dan/atau persamaan setiap individu dalam Kiriman Pengguna, untuk mengaktifkan penyertaan dan menggunakan dengan cara yang dipertimbangkan oleh Syarat ini. Anda dilarang menyalin, mengirim atau menggunakan teks, foto, gambar, musik, suara, atau konten lainnya dari pihak ketiga atau sumber mana pun (“Konten Pihak Ketiga”) tanpa izin khusus dari pemiliknya. Konten Pihak Ketiga tersebut mungkin dilindungi oleh undang-undang kekayaan intelektual dan pemilik hak kekayaan intelektual untuk konten tersebut dapat menolak penggunaannya. Anda tidak boleh menggunakan Konten Pihak Ketiga tanpa mendapatkan izin terlebih dahulu dari pemilik hak kekayaan intelektual untuk konten tersebut.

Meskipun demikian, setiap hak atau kewajiban yang diatur oleh Syarat Tambahan (sebagaimana yang ditentukan di bawah) jika, kapan pun Anda memilih untuk mengunggah atau mengirim Masukan Pengguna ke Situs Web Skype atau melalui Perangkat Lunak ini (tidak termasuk Laporan dan konten komunikasi Anda), Anda secara otomatis memberikan lisensi noneksklusif, berlaku di seluruh dunia, tidak dapat dibatalkan, bebas royalti, terus-menerus, dapat disublisensikan, dan dapat dipindahtangankan dari semua hak untuk menggunakan, mengedit, memodifikasi, memasukkan, menggabungkan, menyesuaikan, mencatat, menampilkan kepada publik, menampilkan, mengirimkan, dan memproduksi ulang Kiriman Pengguna secara umum termasuk tetapi tidak terbatas pada, semua merek dagang yang terkait, yang berhubungan dengan Situs Web Skype dan Perangkat Lunak dan Produk Skype termasuk untuk tujuan mempromosikan atau mendistribusikan ulang sebagian atau semua Situs Web Skype dan/atau Perangkat Lunak atau Produknya, di semua media yang kini dikenal atau dirancang kemudian. Dengan ini Anda memberikan lisensi tidak eksklusif kepada setiap pengguna Situs Web Skype dan/atau Perangkat Lunak atau Produk Skype untuk mengakses Kiriman Pengguna melalui Situs Web dan/atau Perangkat Lunak atau Produk Skype dan untuk menggunakan, menyalin, mendistribusikan, menyiapkan karya turunan, menampilkan, menjalankan, dan mengirimkan Kiriman Pengguna tersebut semata-mata karena diizinkan melalui fungsionalitas Situs Web dan/atau Perangkat Lunak atau Produk Skype dan sesuai dengan Syarat Penggunaan ini. Selain itu, Anda melepaskan apa pun yang disebut “hak moral” dalam dan kepada Kiriman Pengguna, hingga diizinkan oleh hukum yang berlaku.

Anda dilarang mengirimkan atau memublikasikan setiap Kiriman Pengguna yang mencemarkan nama baik, memfitnah, memuat pornografi, melecehkan, penuh kebencian, pelanggaran privasi, cabul, saru, ilegal, menyinggung, berbahaya bagi anak di bawah umur, atau pelanggaran setiap hak kekayaan intelektual atau rahasia dagang pihak ketiga, atau sebaliknya akan melanggar hak setiap pihak ketiga atau menimbulkan tanggung jawab perdata atau pidana melalui Situs Web atau Perangkat Lunak Skype. Selain itu, Anda juga dilarang mengirimkan atau memublikasikan Kiriman Pengguna yang berisi kebohongan atau misrepresentasi, meminta sumbangan atau layanan, berisi iklan, materi promosi, email junk, spam, surat berantai, atau setiap bentuk permintaan, meniru orang lain atau menyertakan program yang berisi virus atau program lainnya yang dirancang untuk merusak fungsionalitas komputer mana pun. Anda setuju untuk tidak meminta, untuk keperluan komersial, setiap pengguna Situs Web atau Perangkat Lunak Skype sehubungan dengan Masukan Penggunanya. Anda setuju untuk tidak menggagalkan, menonaktifkan, atau sebaliknya mengganggu fitur-fitur dari Situs Web atau Perangkat Lunak Skype yang terkait keamanan atau fitur yang mencegah atau membatasi penggunaan setiap konten daripadanya.

6.5 Informasi Anda: Dari waktu ke waktu, Skype dapat meminta informasi dari Anda untuk tujuan menyediakan Perangkat Lunak atau Produknya kepada Anda. Anda harus memastikan bahwa setiap informasi (termasuk, jika berlaku, informasi penagihan Anda) lengkap, terbaru dan akurat.

6.6 Tidak Boleh Dijual Kembali. Perangkat Lunak dan Produk ini hanya untuk penggunaan pribadi. Anda tidak boleh menjual kembali atau mengomersialkan Perangkat Lunak dan/atau Produk ini ke pihak ketiga.

6.7 Pembatasan Ekspor: Perangkat Lunak ini harus sesuai dengan aturan internasional yang mengatur ekspor perangkat lunak. Anda harus mematuhi semua hukum nasional dan internasional yang berlaku bagi Perangkat Lunak begitu juga dengan pengguna akhir, penggunaan akhir, dan pembatasan tujuan yang dikeluarkan oleh pemerintah nasional atau badan serupa, dan pembatasan pada negara yang diembargo.

7. HAK KEPEMILIKAN

7.1 Perangkat Lunak, Produk, dan Situs Web Skype berisi informasi kepemilikan dan rahasia yang dilindungi oleh hukum dan perjanjian kekayaan intelektual.

7.2 Konten dan kompilasi konten yang disertakan di Situs Web Skype, (tidak termasuk Kiriman Pengguna) seperti suara, teks, grafis, logo, ikon, gambar, klip audio, unduhan digital, dan perangkat lunak, adalah milik Skype, afiliasi, atau pemberi lisensinya dan dilindungi oleh undang-undang hak cipta Amerika Serikat dan internasional. Konten berhak cipta tersebut tidak boleh direproduksi tanpa persetujuan tersurat dari Skype. Skype memegang semua hak yang tidak diberikan secara tersurat di Situs Web Skype.

7.3 Skype dan/atau pemberi lisensinya melindungi kepemilikan eksklusif atas Perangkat Lunak, Produk, dan Situs Web Skype dan semua kekayaan intelektual di dalamnya (baik terdaftar ataupun tidak dan di seluruh dunia). Anda tidak boleh mengambil tindakan yang membahayakan, membatasi, atau mengganggu hak kekayaan intelektual Skype di Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype.

7.4 “Skype”, merek dagang dan logo terkait, dan simbol "S" adalah merek dagang Skype. Skype telah mendaftarkan dan mengajukan permohonan untuk mendaftarkan merek dagangnya di berbagai negara di dunia. Merek dan kemasan dagang Skype tidak boleh digunakan sehubungan dengan setiap produk atau layanan yang bukan dari Skype, dengan cara apa pun yang mungkin menyebabkan kebingungan di kalangan pelanggan, atau dengan cara apa pun yang meremehkan atau mendiskreditkan Skype. Semua merek dagang lain yang tidak dimiliki Skype atau dari tiap perusahaan terkait yang tampil di situs ini adalah hak milik dari pemiliknya masing-masing. Anda tidak diizinkan dan tidak boleh mendaftarkan atau menggunakan setiap nama dagang, merek dagang, nama domain, atau nama atau penanda lain yang menggabungkan setiap kekayaan intelektual Skype (seluruh atau sebagian) atau yang menyebabkan kebingungan sejenisnya. Baca juga Pedoman Merek Dagang Skype untuk detail lebih lanjut mengenai penggunaan tandanya.

8. BIAYA

8.1 Melakukan panggilan ke telepon dan nomor bertarif premium dengan Kredit Skype:

(i) Melakukan panggilan ke telepon kabel dan ponsel: Tagihan yang harus dibayar untuk melakukan panggilan ke telepon (di luar metode berlangganan) terdiri dari biaya koneksi (dikenakan biaya satu kali, per panggilan) dan tarif per menit seperti yang dikemukakan di www.skype.com/go/allrates. Semua panggilan akan diputus dan harus melakukan panggilan ulang setelah durasi 4 jam dan biaya koneksi tambahan akan dikenakan atas panggilan ulang.

(ii) Nomor bertarif premium: Tagihan yang harus dibayar untuk melakukan panggilan ke nomor tarif panggilan premium terdiri atas tarif per menit yang tersedia di www.skype.com/go/rates-premium. Tidak ada biaya koneksi yang harus dibayar.

(iii) Skype dapat mengubah tarif untuk memanggil ke telepon dan nomor dengan tarif premium kapan pun tanpa memberitahu Anda dengan memposting perubahan tersebut di www.skype.com/go/allrates. Tarif baru akan berlaku terhadap penggunaan Anda berikutnya setelah tarif baru tersebut dipublikasikan. Periksa tarif terakhir sebelum melakukan panggilan. Jika Anda tidak menerima tarif baru, jangan lakukan panggilan.

(iv) Durasi panggilan berdasarkan pada kelipatan satu menit. Pecahan menit akan dibulatkan ke menit berikutnya. Biaya koneksi, jika berlaku, akan ditagih di awal panggilan. Biaya dalam satuan mata uang pecahan akan dibulatkan hingga satuan mata uang minimum bulat terdekat, misalnya total biaya panggilan €0,034, maka akan dibulatkan menjadi €0,04. Tagihan yang timbul akan dikurangi secara otomatis dari saldo Kredit Skype di Akun Pengguna Anda.

8.2 Tagihan untuk Produk Berbayar lainnya: Tagihan untuk Produk Berbayar akan dikonfirmasi kepada Anda sebelum Anda menyelesaikan pembelian dari Skype. Skype dapat mengubah tagihan yang harus dibayar untuk pembelian Produk tersebut setiap saat tanpa pemberitahuan kepada Anda. Anda dapat memilih untuk menerima tagihan baru atau tidak sebelum menyelesaikan pembelian berikutnya atas Produk yang berlaku. Tagihan baru akan diberlakukan pada pembelian Anda berikutnya setelah tagihan baru ini diterbitkan. Biaya dalam satuan mata uang pecahan untuk penggunaan SMS akan dibulatkan ke satuan mata uang minimum bulat terdekat. Misalnya, jika Anda mengirim tiga SMS bersamaan ke tujuan yang sama pada tarif €0,056, maka Anda akan dikenakan biaya $0,17.

8.3 Penawaran Promosi: Dari waktu ke waktu, Skype dapat menawarkan Produk Berbayar secara gratis untuk periode percobaan.. Skype berhak mengenakan biaya kepada Anda atas Produk tersebut (dengan tarif normal) jika Skype menentukan (atas kebijaksanaannya yang wajar) bahwa Anda menyalahgunakan syarat penawaran, termasuk jika menggunakan setiap layanan, proksi, atau perangkat lain atau alamat IP tanpa nama yang mencegah kami menemukan Anda.

8.4 Pajak: Semua harga untuk Produk Berbayar mencakup pajak yang berlaku, termasuk PPN, kecuali dinyatakan sebaliknya. Anda melepaskan dengan tegas setiap hak atas penggantian PPN dari Skype jika jumlah PPN yang pada akhirnya dibayar oleh Skype kepada otoritas pajak karena alasan apa pun lebih rendah dari jumlah PPN yang dikumpulkan dari Anda. Wilayah di UE yang dikemukakan di bawah ini berada di luar cakupan PPN UE berdasarkan Council Directive 2006/112/EC mengenai sistem PPN umum, sebagaimana yang telah diubah. Situs Web Skype tidak mengizinkan pengguna di wilayah ini untuk memanfaatkan pengecualian PPN ini dan karenanya kami tidak menyediakan Produk di wilayah tersebut: Gunung Athos, Kepulauan Canaria, Departemen Seberang Laut Prancis, Kepulauan Aland, Kepulauan Channel, Kepulauan Heligoland, Teritori Buesingen, Ceuta, Melilla, Livigno, Campione d'Italia, dan Perairan Italia Danau Lugano.

8.5 Biaya dari Pihak Ketiga: Penggunaan Perangkat Lunak pada aplikasi ponsel akan menggunakan beberapa dukungan data yang tersedia pada paket data langganan Anda dari operator jaringan ponsel Anda. Penggunaan ke luar negeri dapat mengarah secara signifikan pada biaya yang lebih tinggi dibandingkan penggunaan biasa, dan Anda bertanggung jawab sepenuhnya untuk tetap mengetahui informasi terkini dan membayar biaya roaming yang mungkin timbul dan biaya lain yang berlaku yang dikenakan oleh operator jaringan Anda.

9. PEMBAYARAN

9.1 Kredit Skype. Anda dapat membayar Produk Berbayar yang dipilih dengan Kredit Skype. Anda dapat membeli Kredit Skype dengan setiap metode pembayaran yang disediakan oleh Skype untuk Anda dari waktu ke waktu. Kredit Skype yang Anda beli akan dikreditkan ke Akun Pengguna pada saat pembelian (atau jika Anda menggunakan voucher Kredit Skype, pada saat Anda menukarkan voucher itu).

9.2 Kredit Skype yang Tidak Aktif. Jika Anda tidak menggunakan Kredit Skype selama 180 hari, (termasuk Kredit Skype yang telah dialokasikan kepada Anda oleh administrator Skype Manager (kecuali jika Anda adalah pengguna Akun Tertaut, silakan lihat Bagian 21) atau pengguna Skype lainnya), Skype akan menempatkan Kredit Skype Anda dalam status tidak aktif. Anda dapat mengaktifkan kembali Kredit Skype ini dengan mengikuti link pengaktifan kembali pada Akun Saya di https://secure.skype.com/account/credit-reactivate. Dana Kredit Skype yang diaktifkan kembali tidak dapat dikembalikan. Jika Anda berada di Jepang dan Anda membeli Kredit Skype dari Situs Web Skype, ayat ini tidak berlaku untuk Anda dan Kredit Skype akan kedaluwarsa dalam waktu 6 bulan dari tanggal pembelian. Anda tidak diperbolehkan untuk menggunakan Kredit Skype pada atau setelah tanggal kedaluwarsa.

9.3 Metode pembayaran lain. Skype tidak menjamin bahwa Anda akan dapat menggunakan saldo Kredit Skype untuk membeli semua Produk. Jika Kredit Skype tidak dapat digunakan untuk membayar Produk, Skype akan menyediakan metode pembayaran lain kepada Anda. Skype berhak menghapus atau mengubah metode pembayaran yang tersedia atas kebijaksanaannya sendiri.

9.4 Pembayaran Berulang. Jika Anda membeli Produk secara berlangganan (bulanan, setiap 3 bulan, atau tahunan (sebagaimana berlaku)), Anda menyatakan dan menyetujui bahwa ini adalah pembayaran berulang dan pembayaran harus dilakukan kepada Skype dengan metode yang telah Anda pilih pada interval waktu berulang yang dipilih oleh Anda, sampai langganan atas Produk tersebut diakhiri oleh Anda atau Skype.

9.5 Isi Ulang Otomatis.

(a) Anda dapat mengaktifkan fitur Isi Ulang Otomatis saat Anda membeli Kredit Skype dengan cara memberi tanda centang pada kotak yang sesuai. Jika diaktifkan, saldo Kredit Skype Credit Anda akan diisi ulang dengan jumlah yang sama dan melalui metode pembayaran yang sama yang dipilih saat Anda pertama kali mendaftar untuk Isi Ulang Otomatis. Misalnya, jika Anda membeli 10 Euro Kredit Skype dengan kartu kredit, jumlah isi ulang yang dikenakan ke kartu kredit Anda juga akan sebesar 10 Euro. Di kemudian hari, jumlah yang sama akan ditagihkan ke kartu kredit Anda setiap saldo akun Skype berada di bawah batas yang ditetapkan oleh Skype dari waktu ke waktu.

(b) Jika Anda membeli langganan dengan metode pembayaran selain kartu kredit, PayPal, atau Moneybookers (Skrill), dan Anda telah mengaktifkan Isi Ulang Otomatis, saldo Kredit Skype Anda akan diisi ulang dengan jumlah yang dibutuhkan untuk membeli langganan berulang Anda berikutnya.

(c) Anda dapat menonaktifkan Isi Ulang Otomatis setiap saat dengan mengakses Akun Pengguna.

10. KEBIJAKAN PENGEMBALIAN DANA

10.1 Ketika Anda membeli Produk Berbayar langsung dari Skype, Anda akan berhak memperoleh periode pembatalan selama lima belas (15) hari (a “Masa Jeda”) kecuali jika Anda telah menggunakan Produk Berbayar dengan cara apa pun, di mana Masa Jeda akan dihapus dan pembelian Anda tidak dapat dibatalkan atau dikembalikan dananya.

10.2 Di luar Masa Jeda, hanya dana langganan yang dapat dikembalikan kecuali telah digunakan atau berakhir.

10.3 Pengeluaran Kredit Skype, alokasi Nomor Skype, atau penggunaan setiap aspek jumlah langganan atas “penggunaan” Produk Berbayar. Dengan ini Anda secara tegas menyetujui bahwa Nomor Skype dapat dialokasikan sebelum Masa Jeda berakhir dan pengembalian dana tidak dapat dilakukan setelah dialokasikan.

10.4 Masa Jeda dan pengembalian dana tidak berlaku untuk Produk Berbayar yang (i) dibeli melalui mitra pihak ketiga Skype (hubungi langsung mitra tersebut, yang dapat memutuskan atas kebijaksanaannya sendiri apakah akan mengembalikan dana atau tidak), (ii) tidak langsung diperoleh secara online dari Skype (mis. voucher atau kartu prabayar) (iii) dibayar tunai menggunakan metode pembayaran pihak ketiga (seperti dompet pembayaran tunai) dan (iv) dibayar dan dialokasikan ke Akun Skype Anda oleh administrator Skype Manager atau pengguna Skype lain. Masa Jeda dan pengembalian dana tersebut tidak berlaku bagi Keanggotaan Pengembang Skype.

10.5 Jika, dalam Masa Jeda, Anda ingin membatalkan dan mendapatkan pengembalian dana untuk Produk Berbayar yang (i) belum pernah “digunakan” sesuai dengan Bagian 10.3 dan (ii) tidak berada dalam Bagian 10.4, Anda dapat mengisi Formulir Penarikan yang ada di sini. Untuk informasi selengkapnya mengenai cara mengisi Formulir Penarikan lihat di sini.

10.6 Jika Anda yakin Skype telah menagih biaya secara tidak sengaja, Anda harus menghubungi Layanan Pelanggan Skype dalam 90 hari setelah penagihan tersebut. Pengembalian dana tidak akan diberikan untuk tagihan yang lebih dari 90 hari.

10.7 Skype berhak menolak permintaan pengembalian dana jika Skype yakin (i) bahwa Anda coba mengeksploitasi kebijakan pengembalian ini secara tidak sehat, misalnya, dengan melakukan permintaan pengembalian dana berulang-ulang sehubungan dengan Produk yang sama; (ii) jika Anda melanggar Syarat ini atau (iii) jika Skype menduga bahwa Anda menggunakan Produk atau Perangkat Lunak dengan curang atau Akun Pengguna digunakan oleh pihak ketiga dengan curang.

10.8 Kebijakan pengembalian dana ini tidak memengaruhi hak hukum Anda.

11. MENGAKHIRI HUBUNGAN ANDA DENGAN SKYPE

11.1 Anda dapat mengakhiri hubungan Anda dengan Skype setiap saat dan tanpa bantuan pengadilan dengan meminta penutupan Akun Pengguna Anda, berhenti menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype dan membatalkan setiap pembayaran berulang.

11.2 Skype dapat mengakhiri hubungannya dengan Anda, atau dapat mengakhiri atau menangguhkan penggunaan Perangkat Lunak, Akun Pengguna, Produk, atau Situs Web Skype oleh Anda setiap saat dan tanpa bantuan pengadilan:

(a) jika Anda melanggar Syarat ini;

(b) jika Skype menduga bahwa Anda menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype untuk melanggar hukum atau pihak ketiga;

(c) jika Skype menduga bahwa Anda coba mengeksploitasi secara tidak sehat atau menyalahgunakan kebijakan pengembalian dana atau setiap kebijakan kami.

(d) jika Skype menduga secara wajar bahwa Anda menggunakan Produk, Perangkat Lunak, dan/atau Situs Web Skype dengan curang atau bahwa Akun Pengguna Anda digunakan oleh pihak ketiga dengan curang;

(e) jika Anda telah membeli Kredit Skype dari peritel tidak resmi;

(f) sehubungan dengan Produk tertentu, pada pemberitahuan tiga puluh (30) hari sebelumnya jika Skype memutuskan untuk berhenti menawarkan Produk tersebut;

(g) dengan segera, jika (atas kebijaksanaan wajar Skype) diharuskan karena perubahan atau penafsiran yang merugikan terhadap undang-undang/peraturan atau jika diharuskan oleh pengatur atau otoritas dengan mandat yang sah, atau oleh setiap mitra Skype;

(h) pada pemberitahuan tiga puluh (30) hari sebelumnya jika Skype memutuskan untuk berhenti menawarkan Perangkat Lunaknya kepada pengguna dalam wilayah hukum Anda pada umumnya.

11.3 Skype akan memberlakukan pemutusan tersebut dengan mencegah akses Anda ke Akun Pengguna, Perangkat Lunak, dan/atau Situs Web Skype (sebagaimana yang berlaku). Kami berhak membatalkan Akun Pengguna yang telah tidak aktif selama lebih dari satu (1) tahun.

11.4 Konsekuensi dan Pemutusan: Setelah pemutusan hubungan Anda dengan Skype: (a) semua lisensi dan hak untuk menggunakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype harus segera dihentikan; (b) Anda harus segera berhenti menggunakan setiap dan semua Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype; dan (c) Anda harus segera menghapus Perangkat Lunak ini dari semua hardisk, jaringan, dan media penyimpanan lainnya dan menghancurkan semua salinan Perangkat Lunak milik Anda atau di bawah kendali Anda.

12. PENGECUALIAN JAMINAN, BATASAN TANGGUNG JAWAB, DAN GANTI RUGI

12.1 Untuk keperluan ayat 12 ini, "Skype" termasuk anak perusahaan dan entitas hukum afiliasinya dan semua direktur, staf, agen, pemberi lisensi, dan karyawannya.

12.2 Tidak Ada Jaminan: SEJAUH DIIZINKAN OLEH HUKUM: PERANGKAT LUNAK, PRODUK, DAN SITUS WEB SKYPE DIBERIKAN “SEBAGAIMANA ADANYA" DENGAN RISIKO ANDA SENDIRI TANPA JAMINAN APA PUN; SKYPE TIDAK MEMBERIKAN JAMINAN, KLAIM, ATAU PERNYATAAN DAN MENOLAK SEMUA JAMINAN DALAM JENIS APA PUN DENGAN TEGAS, BAIK TERSURAT, TERSIRAT ATAU MENURUT HUKUM, SEHUBUNGAN DENGAN PERANGKAT LUNAK, PRODUK, DAN/ATAU SITUS WEB SKYPE TERMASUK, TETAPI TIDAK TERBATAS PADA, JAMINAN ATAU KETENTUAN KUALITAS, KINERJA, BUKAN PELANGGARAN, KELAYAKAN JUAL, ATAU BAIKNYA KONDISI UNTUK DIGUNAKAN DENGAN TUJUAN TERTENTU. SELANJUTNYA SKYPE TIDAK MENYATAKAN ATAU MENJAMIN BAHWA PERANGKAT LUNAK, PRODUK, DAN/ATAU SITUS WEB SKYPE AKAN SELALU TERSEDIA, DAPAT DIAKSES, TIDAK TERGANGGU, TEPAT WAKTU, AMAN, AKURAT, LENGKAP, DAN BEBAS GALAT, ATAU AKAN BEROPERASI TANPA ADANYA KECACATAN, SKYPE JUGA TIDAK MENJAMIN KONEKSI KE ATAU TRANSMISI DARI INTERNET, ATAU KUALITAS PANGGILAN YANG DILAKUKAN MELALUI PERANGKAT LUNAK.

12.3 Tidak ada dalam syarat ini akan mengecualikan atau membatasi tanggung jawab Skype atas (a) kematian atau cedera pribadi, (b) kerugian yang disebabkan oleh kesalahan yang sengaja dilakukan atau kelalaian parah oleh Skype, (c) penipuan atau misrepresentasi yang disengaja, atau (d) setiap tanggung jawab yang tidak dapat dibatasi atau dikecualikan oleh hukum yang berlaku.

12.4 Tidak Ada Tanggung Jawab: ANDA MENYATAKAN DAN MENYETUJUI BAHWA SKYPE TIDAK AKAN BERTANGGUNG JAWAB SAMA SEKALI, BAIK DALAM KONTRAK, WANPRESTASI (TERMASUK KELALAIAN), MAUPUN TEORI TANGGUNG JAWAB LAINNYA, DAN BAIK KEMUNGKINAN KERUSAKAN ATAU KERUGIAN YANG TELAH DIBERITAHUKAN KEPADA SKYPE, SEHUBUNGAN DENGAN ATAU YANG TIMBUL DARI PENGGUNAAN ANDA ATAS SITUS WEB SKYPE, ATAU PERANGKAT LUNAK KOMUNIKASI INTERNET, ATAU PERANGKAT LUNAK LAINNYA YANG BEBAS BIAYA. SATU-SATUNYA HAK ATAU PENGGANTIAN ANDA MENGENAI MASALAH APA PUN ATAU KETIDAKPUASAN TERHADAP PERANGKAT LUNAK DAN/ATAU SITUS WEB SKYPE ADALAH UNTUK SEGERA MENGHAPUS PERANGKAT LUNAK TERSEBUT DAN BERHENTI MENGGUNAKAN SITUS WEB SKYPE.

12.5 Pembatasan Tanggung Jawab: Sesuai dengan ayat 12.2 dan 12.3 di atas, Skype tidak akan bertanggung jawab kepada Anda, baik dalam kontrak, wanprestasi (termasuk kelalaian), maupun teori tanggung jawab lainnya, dan baik kemungkinan kerusakan atau kerugian yang telah diberitahukan kepada Skype maupun tidak, untuk:

(a) setiap kerusakan tidak langsung, khusus, insidentil, atau konsekuensial; atau

(b) setiap kerugian pendapatan, perusahaan, keuntungan yang ada atau diharapkan, peluang, niat baik, atau reputasi (langsung maupun tidak langsung); atau

(c) setiap kerusakan data (langsung maupun tidak langsung);

(d) setiap klaim, kerusakan, atau kerugian (langsung maupun tidak langsung) yang timbul dari atau berhubungan dengan:

(i) ketidakmampuan Anda untuk menggunakan Perangkat Lunak, termasuk Versi yang Dibolehkan, untuk menghubungi Layanan Darurat;

(ii) kegagalan Anda untuk membuat pengaturan tambahan ke akses Layanan Darurat sesuai dengan ayat 5.5 di atas;

(iii) pembatasan layanan yang dikemukakan di dalam ayat 5.6;

(iv) kegagalan Anda untuk memberikan informasi lokasi fisik yang akurat ke Layanan Darurat yang berlaku; atau

(v) pelaksanaan Layanan Darurat pihak ketiga yang berlaku dan pusat panggilan yang akan disambungkan kepada Anda.

(e) setiap klaim, kerusakan, atau kerugian (langsung maupun tidak langsung) yang timbul dari atau berhubungan dengan:

(i) setiap produk atau layanan yang disediakan oleh pihak ketiga menurut persyaratan layanan mereka;

(ii) tiap Teknologi Lainnya;

(iii) tiap situs web pihak ketiga.

12.6 Sesuai dengan ayat 12.3 - 12.5 di atas, tanggung jawab Skype sepenuhnya terhadap Anda menurut atau yang berhubungan dengan Syarat ini (baik di dalam kontrak, wanprestasi (termasuk kelalaian), atau teori tanggung jawab lainnya)) SECARA KESELURUHAN TIDAK BOLEH MELEBIHI JUMLAH YANG DIBAYAR OLEH ANDA ATAS PRODUK DALAM JANGKA WAKTU 12 BULAN SEGERA SEBELUM TANGGAL PERISTIWA MUNCULNYA KLAIM YANG RELEVAN, DIKENAKAN MAKSIMUM LIMA RIBU EURO DALAM SEMUA KASUS.

12.7 Jika ada pihak ketiga menyampaikan klaim terhadap Skype yang berhubungan dengan, atau yang timbul dari (i) pelanggaran Anda terhadap Syarat ini; (ii) pelanggaran Anda terhadap hukum atau peraturan yang berlaku; (iii) pelanggaran Anda terhadap hak setiap pihak ketiga (termasuk hak kekayaan intelektual); (iv) Kiriman Pengguna Anda (v) keluhan Anda yang berhubungan dengan Kiriman Pengguna, Anda akan mengganti kerugian dan membebaskan Skype dari dan terhadap semua kerusakan, tanggung jawab, kerugian, biaya, dan pengeluaran (termasuk biaya hukum yang wajar) yang berkaitan dengan klaim tersebut.

13. SITUS WEB, PRODUK, DAN LAYANAN PIHAK KETIGA

13.1 Pihak ketiga dapat menawarkan produk atau layanan melalui Perangkat Lunak dan/atau Situs Web Skype, termasuk game, aplikasi, gambar, nada dering, atau avatar. Meskipun Skype tidak bertanggung jawab atas produk atau layanan tersebut, jika Anda menemui setiap masalah pembayaran atau pengunduhan, penggunaan penginstalan produk atau layanan tersebut, Skype akan menggunakan upaya wajar secara komersial untuk membantu atau mengatasi masalah Anda. Produk atau layanan pihak ketiga akan dikenakan syarat dan kebijakan privasi penyedia pihak ketiga sendiri yang mungkin harus Anda setujui atas pengunduhan atau penginstalan. Anda harus meninjau syarat tersebut sebelum membeli atau menggunakan setiap produk atau layanan pihak ketiga dan Skype tidak bertanggung jawab atas kegagalan Anda melakukannya.

13.2 Anda menyatakan dan setuju bahwa setiap informasi produk dan penentuan harga pihak ketiga yang ditampilkan di Situs Web Skype mengenai produk dan layanan pihak ketiga diberikan kepada Skype oleh penjual pihak ketiga yang berlaku (“Penjual”). Penjual memiliki kemampuan untuk mengubah harga atau mengakhiri ketersediaan produknya setiap saat. Skype tidak terlibat dalam setiap transaksi antara Anda dan Penjual manapun yang produk dan/atau layanannya tercantum di Situs Web Skype. Skype tidak mengontrol, tidak bertanggung jawab atas, dan tidak menjamin: (i) penentuan harga, kualitas, kinerja, ketersediaan, atau syarat dan ketentuan pembelian produk atau layanan yang disediakan oleh Penjual; (ii) setiap transaksi pembayaran, pengiriman, pengembalian, atau kegiatan purna jual yang terkait dengan produk atau layanan yang dibeli di situs web Penjual; (iii) ketersediaan situs web Penjual; (iv) kelengkapan, kebenaran, keakuratan iklan atau materi lainnya di, atau tersedia dari, situs web Penjual, maupun setiap daftar atau konten lain tentang produk dan layanan tersebut yang ditampilkan di Situs Web Skype; (v) tautan ke situs web Penjual yang diutamakan di Situs Web Skype. Setiap pertanyaan, keluhan, atau klaim terkait dengan produk atau layanan apa pun yang disediakan oleh Penjual harus diarahkan ke Penjual yang sesuai.

13.3 Perangkat Lunak dan Situs Web Skype dapat meliputi hyperlink ke situs web pihak ketiga lainnya. Skype tidak bertanggung jawab atas situs web pihak ketiga atau ketersediaan situs web tersebut dan tidak mengesahkan setiap konten atau materi di situs web pihak ketiga tersebut. Penggunaan situs web pihak ketiga ini oleh Anda harus sesuai dengan syarat dan ketentuan yang dikirim ke situs web yang berlaku.

14. SYARAT TAMBAHAN

14.1Etiket Skype menyediakan pedoman mengenai cara menggunakan Skype dan cara memperlakukan anggota lain komunitas Skype dengan benar dan hormat. Bacalah pedoman ini dengan saksama, yang merupakan bagian Syarat.

14.2 Jika Anda menggunakan Perangkat Lunak Komunikasi Internet yang berhubungan dengan setiap Penyiaran, Anda harus memenuhi TOS (Persyaratan Layanan) Penyiaran di http://www.skype.com/legal/broadcast

14.3 Kit Pengembangan Perangkat Lunak dan API. Kit pengembangan perangkat lunak yang disediakan melalui Pengembang Skype di Situs Web Skype (termasuk “SkypeKit”) dan penggunaan setiap antarmuka program aplikasi (“API”) yang diekspos atau disediakan oleh Skype harus sesuai dengan syarat lisensinya dalam hal syarat lisensi tersebut akan mengatur penggunaan perangkat lunak itu. Jika Anda menggunakan kit pengembangan perangkat lunak atau API apa pun (sebagaimana yang berlaku), Anda setuju bahwa Anda telah membaca dan akan mematuhi syarat lisensi yang berlaku, yang tersedia di http://developer.skype.com/.

15. INFORMASI RAHASIA DAN PRIVASI ANDA

Skype berkomitmen untuk menghormati privasi dan kerahasiaan informasi pribadi Anda. Kami akan memproses informasi pribadi Anda, data lalu lintas, dan konten komunikasi sesuai dengan Kebijakan Privasi: http://www.skype.com/go/privacy.

16. HANYA UNTUK PENGGUNA DARI PEMERINTAHAN

Perangkat Lunak dan Dokumentasi Skype adalah “perangkat lunak komputer komersial” dan “dokumentasi perangkat lunak komputer komersial,” masing-masing, sebagaimana syarat tersebut digunakan di Peraturan Akuisisi Federal Amerika Serikat ayat 12.212. Setiap penggunaan, penggandaan, atau pengungkapan Perangkat Lunak atau Dokumentasi Skype oleh atau atas nama Pemerintah AS harus sesuai dengan pembatasan yang ditetapkan di dalam Perjanjian ini.

17. CARA MENGHUBUNGI SKYPE

17.1 Untuk menghubungi Skype sehubungan dengan Perangkat Lunak Skype atau Produk bermerek “Skype”, kirim permintaan dukungan ke support.skype.com.

17.2 Jika Anda menghubungi Skype dengan cara apa pun selain yang dikemukakan di dalam ayat 17.1 atau 17.2, permintaan Anda mungkin akan tidak diakui.

18. LAIN-LAIN

18.1 Anda menyetujui penggunaan komunikasi elektronik untuk dapat terlibat dalam kontrak, melakukan pemesanan, membuat catatan lain dan juga pengiriman elektronik dari pemberitahuan, kebijakan, dan perubahan dan catatan transaksi dengan Skype.

18.2 Demi kenyamanan Anda, Skype dapat menyediakan terjemahan Syarat ini dalam versi bahasa Inggris. Jika terdapat ketidakkonsistenan antara Syarat versi non bahasa Inggris dan versi bahasa Inggris, versi bahasa Inggris tersebut akan mengatur hubungan Anda dengan Skype.

18.3 Syarat ini (dan dimana berlaku, Perjanjian Lisensi Perangkat Lunak Microsoft) merupakan keseluruhan perjanjian antara Anda dan Skype sehubungan dengan penggunaan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype dan menggantikan setiap perjanjian sebelumnya antara Anda dan Skype sehubungan dengan penggunaan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype.

18.4 Jika ada ketentuan dari Syarat ini (atau bagian dari syarat) yang dinyatakan tidak sah, tidak valid, atau tidak dapat diberlakukan oleh pengadilan dan badan administratif yang berwenang atau arbiter, maka ketentuan tersebut (atau bagian dari ketentuan) akan dihapus dari Syarat ini tanpa memengaruhi legalitas, validitas, dan keterlaksanaan bagian selebihnya dari Syarat ini. Ayat 20,3(i) menjelaskan apa yang terjadi jika bagian dari ayat 20,3 (arbitrase dan penggugatan perwakilan kelompok) ditemukan ilegal, tidak valid, atau tidak dapat diterapkan. Jika terdapat ketidakkonsistenan, Ayat 20,3(i) lebih diutamakan. Dalam hal terjadi konflik langsung antara Syarat ini dan Perjanjian Lisensi Perangkat Lunak Microsoft, Perjanjian Lisensi Perangkat Lunak Microsoft akan berlaku jika Anda menggunakan versi perangkat lunak yang disertakan dengan Windows 8.1 atau versi yang lebih baru.

18.5 Kegagalan Skype dalam melaksanakan, atau menunda dalam menerapkan, hak hukum atau upaya hukum yang diberikan oleh Syarat ini atau menurut hukum tidak mendasari pelepasan hak atau upaya hukum Skype. Jika Skype mengabaikan pelanggaran Syarat ini, hal ini tidak dianggap sebagai pelepasan hak atas pelanggaran berikutnya dari Syarat ini.

18.6 Anda tidak dapat menetapkan Syarat ini atau setiap hak atau kewajiban yang terdapat di dalamnya. Skype dapat, tanpa pemberitahuan sebelumnya, menetapkan Syarat ini atau setiap hak atau kewajiban yang terdapat di dalamnya kepada pihak ketiga mana pun.

18.7 Ayat 18 ini, bersama dengan ayat, 4.2, 12, 20.3, dan ketentuan lainnya, yang tersurat atau secara jelas dimaksudkan untuk tetap digunakan atau dilaksanakan jika terjadi pemutusan, akan tetap mengakhiri Syarat ini.

18.8 Anda menyatakan dan menyetujui bahwa jika Skype tidak dapat menyediakan Perangkat Lunak, Produk, dan/atau Situs Web Skype sebagai akibat peristiwa keadaan kahar, Skype tidak akan melanggar salah satu kewajibannya terhadap Anda berdasarkan Syarat ini. Peristiwa force majeure berarti setiap peristiwa yang terjadi di luar kendali Skype.

18.9 Syarat ini selain dari ayat 20.3 harus diatur oleh dan diinterpretasikan sesuai dengan hukum di Luksemburg dan harus sesuai dengan yurisdiksi pengadilan distrik Luksemburg. Ayat 20.3 diatur oleh Undang-undang Arbitrase Federal Amerika Serikat.

18.10 PEMBERITAHUAN AVC/H.264: Jika Perangkat Lunak Skype digunakan untuk melakukan panggilan video (i) antara komputer pribadi dan perangkat yang bukan komputer pribadi atau (ii) antar perangkat yang bukan komputer pribadi, codec AVC/H.264 dapat digunakan untuk memfasilitasi fungsionalitas video yang memberlakukan pemberitahuan berikut: FUNGSIONALITAS VIDEO AVC DALAM PRODUK INI BERLISENSI MENURUT LISENSI PORTOFOLIO PATEN AVC UNTUK PENGGUNAAN PRIBADI DAN NONKOMERSIAL OLEH PELANGGAN UNTUK (i) ENKODE VIDEO AVC SESUAI DENGAN STANDAR AVC (“VIDEO AVC”) DAN/ATAU (ii) DEKODE VIDEO AVC YANG DIENKODE OLEH PELANGGAN YANG TERLIBAT DALAM KEGIATAN PRIBADI DAN NONKOMERSIAL DAN/ATAU DIPEROLEH DARI PENYEDIA VIDEO BERLISENSI UNTUK MENYEDIAKAN VIDEO AVC. TIDAK ADA LISENSI YANG DIBERIKAN ATAU TERSIRAT UNTUK PENGGUNAAN LAINNYA. INFORMASI TAMBAHAN DAPAT DIPEROLEH DARI MPEG LA, L.L.C. LIHAT www.mpegla.com.

19. SYARAT KHUSUS PRODUK

19.1 Nomor Skype dan Nomor Skype To Go

(a) Ketersediaan dan penggunaan. ika kami memberikan Nomor Skype atau nomor Skype To Go, Anda setuju bahwa:

(i) Anda tidak memiliki nomor tersebut atau tidak berhak menyimpan nomor itu selamanya;

(ii) nomor yang diberikan kepada Anda harus sesuai dengan peraturan penomoran dan praktik pengaturan yang berlaku;

(iii) Anda akan mematuhi secara berkelanjutan setiap persyaratan alokasi nomor tertentu yang kami beri tahukan, atau setiap instruksi layak yang akan diberikan oleh Skype atau mitra Skype kepada Anda sehubungan dengan penggunaan nomor dan Produk tersebut;

(iv) Anda tidak akan memindahtangankan atau coba memindahtangankan nomor Anda ke pihak ketiga mana pun. Terutama, Anda bertanggung jawab memenuhi setiap persyaratan yang berkaitan dengan tempat tinggal dan/atau lokasi; dan

(v) Anda akan memberikan informasi akurat, lengkap, dan terbaru kepada kami jika kami memintanya dan memberitahukan jika informasi tersebut berubah. Skype berhak mengubah syarat yang berkaitan dengan Nomor Skype dan/atau nomor Skype To Go, termasuk tetapi tidak terbatas untuk menentukan atau mengubah setiap persyaratan tempat tinggal dan/atau mengharuskan ketentuan informasi pengguna lebih lanjut untuk akses berkelanjutan ke nomor tersebut. Di negara tertentu, nomor dapat disediakan untuk Anda bukan oleh Skype tapi oleh mitra Skype, dan Anda harus terlibat di dalam perjanjian terpisah dengan mitra tersebut.

(b) Perubahan lain terhadap nomor. Jika Skype harus menarik atau mengubah nomor yang telah disediakan untuk Anda, Skype akan menggunakan upaya wajar secara komersial untuk memberi tahu Anda melalui e-mail, yang menyatakan tanggal efektif pengubahan dan jika memungkinkan, nomor baru Anda. Jika Anda tidak ingin menerima nomor baru ini, Anda berhak mengakhiri nomor tersebut.

19.2 Akun Pengguna pada Skype Manager

(a) Anda tidak diizinkan untuk bergabung dengan lebih dari satu Skype Manager secara bersamaan.

(b) Setiap Nomor Skype yang dialokasikan kepada Anda oleh administrator Skype Manager harus ditarik kembali oleh administrator Skype Manager, jika Anda meninggalkan akun Skype Manager demi alasan apa pun. Hak untuk menggunakan nomor dan pembatalan hak tersebut berada pada administrator Skype Manager atas kebijaksanaannya sendiri dan bukan Anda.

(c) Data pribadi dan lalu lintas – Anggota. Sebagai anggota akun Skype Manager, Anda menyatakan dan menyetujui bahwa administrator Skype Manager dapat, jika Anda setuju, melihat detail informasi mengenai kegiatan di Akun Pengguna Anda termasuk waktu, tanggal, durasi, dan nomor tujuan panggilan dan SMS yang dikirim dan detail pembelian dan unduhan Anda. Anda dapat membatalkan perjanjian Anda setiap saat dengan mengubah setelan pada Akun Pengguna Anda. Jika Anda memberikan data pribadi termasuk nama dan jabatan pekerjaan untuk disertakan pada direktori Skype Manager, Anda menyatakan bahwa data tersebut dapat dilihat oleh anggota lain dari Skype Manager.

19.3 Metode Berlangganan

(a) Kebijakan Penggunaan Wajar. Di Skype, kami ingin semua pelanggan kami mendapatkan paket data panggilan terbaik, yang dikenal dengan ‘metode berlangganan’, dengan harga termurah. Kebijakan Penggunaan Wajar ini (Fair Usage Policy) dirancang untuk mencegah penipuan dan penyalahgunaan metode berlangganan yang dilakukan oleh beberapa pengguna.

Sesuai dengan kebijakan penggunaan wajar ini, metode berlangganan tak terbatas Skype memungkinkan panggilan tak terbatas ke telepon kabel (dan ponsel di negara tertentu) di negara di mana metode berlangganan berlaku (tidak termasuk nomor khusus, premium, layanan, dan nongeografis). Negara yang termasuk dalam langganan Anda diatur pada saat pembelian asli dan tetap sama pada saat pembaruan. Semua panggilan akan diputus dan memerlukan panggilan ulang setelah durasi 2 jam.

Metode berlangganan Skype hanya untuk penggunaan perorangan (komunikasi pribadi atau bisnis) sesuai dengan Syarat Penggunaan dan FUP ini (“Penggunaan yang Sah”). Berikut adalah beberapa contoh praktik yang tidak akan dipertimbangkan sebagai Penggunaan yang Sah:

(i) Menggunakan metode berlangganan untuk operasi pemasaran melalui telepon atau pusat panggilan;

(ii) Menjual kembali menit metode berlangganan;

(iii) Berbagi metode berlangganan antarpengguna melalui PBX, pusat panggilan, komputer, atau perangkat lain;

(iv) Menelepon (baik satu kali, berurutan, ataupun otomatis) demi mendapatkan penghasilan untuk diri Anda atau orang lain, selain dari untuk komunikasi bisnis perorangan (dan sesuai dengan ayat 4.1 dari Syarat Penggunaan); dan

(v) Pola panggilan yang tidak biasa yang tidak konsisten dengan penggunaan metode berlangganan normal dan perorangan, misalnya, panggilan biasa dengan durasi singkat atau panggilan ke beberapa nomor dalam waktu singkat.

Praktik lain yang mungkin relevan dalam menentukan Penggunaan yang Sah dan Skype berhak mempertimbangkan aktivitas yang tidak sah, dilarang, tidak normal, atau tidak biasa dalam membuat keputusannya. Atas pilihannya, Skype dapat memutuskan hubungannya dengan Anda, atau dapat segera menangguhkan metode berlangganan Anda jika Anda ternyata menggunakan metode berlangganan yang tidak sesuai dengan FUP atau Syarat Penggunaan Skype. Jika beralasan, Skype akan memberikan Anda pemberitahuan atas penggunaan yang tidak sesuai sebelum penangguhan atau pemutusan metode berlangganan Anda, dan, jika sesuai, Skype dapat menawarkan Anda metode berlangganan alternatif.

(b) Skype berhak membatalkan atau mengubah metode berlangganan setiap saat. Jika Skype mengubah produk yang termasuk di dalam metode berlangganan Anda, Skype akan memberi tahu melalui email, yang menyatakan perubahan dan tanggal berlakunya. Jika Anda tidak ingin menerima perubahan ini, Anda berhak mengakhiri metode berlangganan tersebut, berlaku sejak tanggal perubahan tersebut diberlakukan.

(c) Metode berlangganan “Dunia Tak Terbatas Ekstra” memiliki jangka waktu tetap 2 tahun dari tanggal pembelian. Anda tidak diperbolehkan untuk mengakhirinya sebelum jangka waktu minimum 2 tahun berakhir jika terjadi pelanggaran oleh Syarat Skype tersebut. Metode berlangganan ini ditagihkan bulanan sebagai pembayaran berulang.

19.4 SMS

Setiap SMS memiliki batas 160 karakter. Jika Anda mengetik pesan yang lebih panjang, SMS akan dibagi lagi menjadi beberapa SMS dan akan dikenakan biaya untuk setiap pesan yang dikirim. Jika Anda mengirim SMS ke lebih dari satu orang, Anda akan dikenakan biaya untuk setiap SMS yang dikirim ke setiap penerima. Jika Skype tidak dapat (untuk alasan apa pun) mengirim SMS Anda, Skype akan terus mencoba dan mengirim SMS selama maksimal 24 jam, setelah itu, biaya SMS akan dikembalikan ke saldo Kredit Skype Anda secara otomatis jika pengiriman gagal.

19.5 Panggilan Video Grup

(a) Kebijakan penggunaan wajar diterapkan di www.skype.com/go/terms.gvc.fairusage dan dimasukkan di sini dengan referensi. Skype berhak mengubah kebijakan penggunaan wajar setiap saat. Perubahan akan berlaku efektif saat dipublikasikan di Situs Web Skype. Penggunaan berkelanjutan Anda akan panggilan video grup setelah dipublikasikan di Situs Web Skype akan menjadi dasar penerimaan Anda untuk terikat dengan syarat dan ketentuan dari revisi kebijakan penggunaan wajar.

(b) Jumlah Peserta. Jumlah peserta yang diperbolehkan pada panggilan video grup bervariasi dari 3 hingga maksimal 10, sesuai dengan persyaratan sistem. Anda dapat menemukan detail selengkapnya di www.skype.com/go/gvc.

(c) Konversi Audio. Jika panggilan video grup Anda melebihi batas penggunaan wajar, maka panggilan akan dikonversikan dari video ke panggilan audio.

(d) Versi Perangkat Lunak. Jika peserta panggilan video grup tidak menggunakan versi Perangkat Lunak Komunikasi Internet yang mendukung panggilan video grup, maka panggilan akan hanya menjadi panggilan audio untuk peserta tersebut. Untuk detail persyaratan sistem untuk panggilan video grup, baca www.skype.com/go/gvc

19.6 Pesan Video Skype (“Pesan Video”)

Sesuai dengan Kebijakan Penggunaan Wajar kami (“FUP”) di bawah, tidak ada batas jumlah Pesan Video yang dapat Anda kirim. Jika Anda bukan pelanggan Skype Premium, Pesan Video akan disimpan setidaknya selama 6 bulan sejak tanggal pengiriman dan akan kedaluwarsa setelahnya.

Kebijakan Penggunaan Wajar: FUP ini dirancang untuk mencegah penipuan dan penyalahgunaan Pesan Video. Pesan Video hanya untuk penggunaan pribadi, perorangan, dan nonkomersial, dan harus sesuai dengan Syarat ini setiap saat (“Penggunaan yang Sah”). Skype berhak mempertimbangkan aktivitas yang tidak sah, dilarang, tidak normal, atau tidak biasa dalam membuat keputusan apakah aktivitas Anda bukan merupakan Penggunaan yang Sah. Atas pilihannya, Skype dapat memutuskan hubungannya dengan Anda, atau dapat segera menangguhkan akun Anda jika ternyata Anda menggunakan Pesan Video yang tidak sesuai dengan FUP atau Syarat ini.

19.7 Panggilan Dibayar Penerima: Panggilan dibayar penerima disediakan ke tujuan berikut melalui mitra dari Skype. Anda tidak dikenai biaya dan saldo Kredit Skype atau langganan tidak diperlukan. Meskipun demikian, Anda akan diminta memberikan nama Anda melalui perintah suara kepada orang yang Anda hubungi dan mereka harus menyetujui biaya tetap terkait dengan panggilan dibayar penerima di mana fungsionalitas ini didukung oleh penyedia komunikasi lokal mereka. Panggilan dibayar penerima berlangsung tidak lebih dari 60 menit, dan setelah itu Anda harus melakukan panggilan ulang.

20. BAYAR DENGAN PONSEL

20.1 Bagian ini akan berlaku jika Anda memilih sistem pembayaran pihak ketiga yang memungkinkan untuk membayar Kredit Skype dan Produk Berbayar tertentu melalui tagihan ponsel Anda jika berlaku (“Bayar dengan Ponsel”).

20.2 Dengan memilih atau menggunakan Bayar dengan Ponsel:

(a) Anda mengizinkan operator ponsel untuk mengenakan biaya yang sesuai langsung ke tagihan ponsel Anda; dan

(b) Anda menyatakan bahwa Anda adalah pihak atau entitas yang bertanggung jawab atas akun ponsel yang terkait dengan nomor ponsel yang diberikan saat menggunakan Bayar dengan Ponsel, atau diizinkan oleh pihak atau entitas untuk dikenakan biaya tersebut.

21. SKYPE MANAGER DAN AKUN TERTAUT

21.1 Tanggung Jawab Untuk Akun Tertaut. Sebuah “Akun Tertaut” merupakan akun Microsoft yang dibuat dan ditautkan oleh Anda, bertindak sebagai administrator individual Skype Manager Anda dan bukan sebagai badan usaha. Anda dapat menunjuk administrator tambahan ke Skype Manager, asalkan mereka menerima syarat ini. Anda bertanggung jawab atas semua penggunaan Produk Skype dan Perangkat Lunak Skype sehubungan dengan Akun Tertaut Anda, termasuk tetapi tidak terbatas pada, tindakan dan penghilangan apa pun dari administrator tambahan atau pengguna Akun Tertaut. Anda harus memastikan bahwa administrator tambahan dan pengguna Akun Tertaut patuh pada Syarat ini

21.2 Penghapusan Tautan Akun Tertaut. Sebelum penghapusan Akun Tertaut, Anda dapat mengklaim kembali Nomor Skype yang telah Anda alokasikan ke Akun Tertaut dan mengalokasikan ulang ke Akun Tertaut lainnya. Jika Anda memilih untuk menghapus Akun Tertaut maka Langganan yang dialokasikan, serta Kredit Skype dan Nomor Skype yang tidak diklaim yang dialokasikan ke Akun Tertaut akan hilang. Riwayat panggilan dan SMS yang terkait dengan Akun Tertaut yang dihapus tidak akan dapat diakses lagi oleh Anda.

21.3 Hanya Penggunaan Individual. Akun Tertaut hanya untuk penggunaan individual dan tidak untuk dibagikan.

21.4 Data pengguna Akun Tertaut. Anda harus memberi tahu setiap pengguna Akun Tertaut Anda bahwa Anda dan administratorsSkype Manager Anda mungkin mengakses data lalu lintas dan pribadi mereka. Anda mengakui dan menyetujui bahwa Anda akan memproses (dan akan memastikan bahwa administrator Anda akan memproses) data pribadi tersebut sesuai dengan semua hukum perlindungan data yang berlaku.

21.5 Nomor Skype.Tunduk pada Bagian 19.1, Anda dapat membeli dan mengalokasikan Nomor Skype ke sebuah Akun Tertaut. Anda bertanggung jawab atas kepatuhan terhadap segala persyaratan yang terkait dengan tempat keberadaan dan/atau lokasi pengguna Akun Tertaut Anda. Nomor Skype yang dialokasikan ke Akun Tertaut dapat digunakan sebagai CLI untuk Akun Tertaut tersebut. Nomor ponsel atau telepon kabel tidak dapat dialokasikan ke Akun Tertaut sebagai CLI.

21.6 Kredit Skype. Kecuali Anda berada di Jepang, Kredit Skype yang dibeli oleh Anda lewat Skype Manager, yang belum dialokasikan ke akun Skype tidak akan kedaluwarsa. Silakan baca Bagian 10 untuk Kebijakan Pengembalian Dana kami. Kredit Skype yang telah dialokasikan oleh Anda ke Akun Terkelola dapat ditarik kembali oleh Anda dan dialokasikan ulang ke Saldo Kredit Skype Manager Anda kapan saja. Anda tidak dapat menarik kembali Kredit Skype yang Anda alokasikan ke akun Skype yang bukan merupakan Akun Terkelola. Jika Anda berada di Jepang, silakan baca Bagian 9.2.

21.7 Produk Skype. Pengguna Akun Tertaut tidak dapat membeli Produk Skype untuk digunakan melalui Akun Tertaut mereka dan hanya dapat menggunakan Produk Skype yang telah dialokasikan ke Akun Tertaut mereka oleh Anda.

22. SKYPE CONNECT

22.1 Penggunaan yang Diizinkan dan Batasan.

(a) Skype Connect hanya tersedia untuk digunakan melalui Akun Terkelola yang disiapkan melalui Skype Manager. Sebelum menggunakan Skype Connect, Anda perlu menyiapkan profil SIP dan membeli Langganan Saluran Skype Connect. Anda dapat menyiapkan dan menautkan satu atau beberapa Akun Terkelola ke sebuah profil SIP yang Anda buat agar memungkinkan Anda menerima panggilan suara ke dalam PBX dan peralatan Skype Connect tersertifikasi lainnya.

(b) Anda dapat mengapus profil SIP kapan saja. Jika memilih untuk menghapus profil SIP, Anda akan kehilangan semua rincian konfigurasi dan riwayat panggilan saat ini yang terkait dengan profil SIP ini dan Anda tidak akan dapat melakukan atau menerima panggilan menggunakan profil SIP ini. Nomor Skype dan Kredit Skype yang telah Anda alokasikan ke profil SIP tersebut dapat diambil kembali ke Skype Manager dan dialokasikan ulang sebelum Profil SIP dihapus. Langganan Saluran tidak dapat diambil kembali ke Skype Manager dan tidak akan tersedia lagi setelah profil SIP dihapus.

(c) Tunduk pada Bagian 19.1, Anda dapat membeli dan mengalokasikan Nomor Skype ke Profil SIP. Jumlah maksimum Nomor Skype yang dapat Anda alokasikan ke satu profil SIP adalah 99. Nomor Skype yang dialokasikan ke Profil SIP dapat digunakan sebagai CLI untuk Profil SIP tersebut. Nomor ponsel atau telepon kabel tidak dapat dialokasikan ke Akun Tertaut sebagai CLI untuk Profil SIP.

(d) Akun Tertaut yang menggunakan Skype Connect hanya dapat digunakan bersama PBX Anda dan tidak dapat digunakan pada komputer pribadi, perangkat seluler atau perangkat lain kecuali dan hingga Anda berhenti menggunakannya dengan Skype Connect.

(e) Skype Connect tidak dapat digunakan sebagai layanan yang berdiri sendiri tetapi sebagai saluran komunikasi sekunder hanya sehubungan dengan layanan telepon tradisional. Saat menggunakan Skype Connect Anda harus mengonfigurasi PBX Anda dan peralatan Skype Connect bersertifikasi lainnya agar semua panggilan darurat dihentikan melalui koneksi telepon kabel standar atau layanan telepon lainnya yang mendukung panggilan darurat.

22.2 Langganan Saluran

(a) Anda harus membeli Langganan Saluran bulanan agar dapat menyiapkan Profil SIP dan menggunakan Skype Connect. Anda perlu memiliki saldo Kredit Skype yang mencukupi pada Skype Manager Anda untuk membeli Langganan Saluran.

(b) Langganan Saluran dapat dibayar secara bulanan menggunakan Kredit Skype di Skype Manager Anda. Ini merupakan pembayaran berulang dan pembayaran harus dilakukan ke Skype setiap bulan menggunakan Kredit Skype hingga Langganan Saluran dihentikan oleh Anda atau Skype. Jika Anda tidak memiliki Kredit Skype yang mencukupi maka Anda tidak dapat membeli Langganan Saluran atau menggunakan Skype Connect dengan Profil SIP tersebut, hingga Anda melakukan deposit Kredit Skype yang mencukupi ke dalam Skype Manager. Anda harus membeli Langganan Saluran terpisah untuk tiap Profil SIP yang Anda siapkan.

(c) Biaya bulanan yang dibayarkan untuk Langganan Saluran berbeda-beda sesuai dengan jumlah saluran panggilan bersamaan yang ingin Anda gunakan dengan sebuah Profil SIP. Satu profil SIP mendukung 1 hingga 300 saluran panggilan bersamaan. Satu Profil SIP dapat memiliki beberapa saluran panggilan bersamaan dan tiap saluran memungkinkan satu panggilan masuk dan satu panggilan keluar kapan saja.

(d) Selain biaya bulanan yang dibayarkan untuk sebuah Langganan Saluran, tarif Skype untuk melakukan panggilan telepon dapat dibayarkan untuk semua panggilan keluar yang dilakukan menggunakan Skype Connect. Tarif tersebut dapat dibayarkan menggunakan Kredit Skype di Profil SIP Anda. Anda perlu saldo Kredit Skype yang mencukupi di Profil SIP Anda untuk melakukan atau membayar panggilan ke telepon. Durasi minimum untuk satu panggilan Skype Connect yang ditagihkan adalah 30 detik. Setelah 30 detik pertama, panggilan Skype Connect ditagih pada penambahan 6 detik sesudahnya. Pecahan kurang dari 6 detik akan dibulatkan ke atas. Panggilan Skype Connect tidak dikenai biaya sambungan.

(e) Selain biaya bulanan untuk Langganan Saluran, tidak ada biaya tambahan yang dibayarkan untuk menerima panggilan masuk di Skype Connect.

(f) Biaya yang dibayarkan untuk Langganan Saluran ditampilkan di Skype Manager Anda.

(g) Anda tidak dapat menggunakan Skype Connect kecuali Anda telah membeli Langganan Saluran. Jika Anda tidak membeli Langganan Saluran, Profil SIP yang ada akan dinonaktifkan dan Anda tidak akan dapat melakukan atau menerima panggilan menggunakan Skype Connect.

(h) Anda dapat mengubah jumlah saluran panggilan bersama di dalam Langganan Saluran Anda kapan saja dengan membatalkan nomor yang ada dan menyiapkan pembayaran berulang baru untuk nomor baru saluran panggilan bersamaan. Skype akan mengembalikan dana jumlah biaya bulanan terbaru yang belum kedaluwarsa yang Anda bayarkan untuk Langganan Saluran saat ini. Pembayaran bulanan berulang baru akan dimulai pada tanggal Anda mengubah jumlah saluran panggilan bersamaan.

ANDA DENGAN TEGAS MENYATAKAN BAHWA ANDA TELAH MEMBACA SYARAT INI DAN MEMAHAMI HAK, KEWAJIBAN, SYARAT DAN KETENTUAN YANG DITETAPKAN DI SINI. DENGAN MENGKLIK TOMBOL TERIMA DAN/ATAU TERUS MENGINSTAL ATAU MENGGUNAKAN PERANGKAT LUNAK, PRODUK, DAN/ATAU SITUS WEB SKYPE, ANDA DENGAN TEGAS SETUJU UNTUK TERIKAT DENGAN PERSYARATAN DAN KETENTUANNYA DAN MEMBERI SKYPE HAK YANG DITETAPKAN DI SINI.

© Skype dan/atau Microsoft – Terakhir diperbarui: Juni 2018